Lapas Muara Enim Ikuti Desk Evaluasi Pelayanan Ramah Kelompok Rentan Tahun 2024 dengan Kemenpan RB Secara Virtual

oleh -10 Dilihat

Muara Enim –Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Muara Enim ikuti Desk Evaluasi Pelayanan Ramah Kelompok Rentan Tahun 2024 dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi secara virtual.Jumat 23/08/2024.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Bidang Pelayanan Publik dari MenPAN RB ibu Martina, Komisi Nasional Disabilitas, Ibu Rafika, Biro Perencanaan Ibu Dewi dan Ibu Meliana dan 5 UPT perwakilan dari Kementerian Hukum dan HAM di antaranya Kanwil Kemenkumham Banten, Kanim Kelas I Non TPI Bogor, Kanim Kelas I Non TPI Ponorogo, Lapas Kelas IIA Malang dan Lapas Kelas IIB Muara Enim.

Lapas Muara Enim menjadi salah satu UPT yang ada dibawah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Selatan yang masuk dalam daftar penilaian satuan kerja yang dilakukan Pemantauan dan Evaluasi Sarana Prasarana Ramah Kelompok Rentan.

Kalapas Muara Enim Mukhlisin Fardi memberikan pemaparan dan dijelaskan mengenai kondisi terkini tentang Pelayanan Ramah Kelompok Rentan, Kemudian tak lupa Mukhlisin Fardi menampilkan Video Alur standar pelayanan bagi kelompok rentan serta menyampaikan Inovasi terkait Layanan Publik Ramah Kelompok Rentan.

Lapas Muara Enim telah memenuhi sarpras ramah kelompok rentan beserta aspek pendukung dan inovasi layanan ramah kelompok rentan.

Sarana dan prasarana tersebut diantaranya area parkir khusus, guiding block, jalur landal, pegangan rambat, kursi roda, tongkat, kruk, kursi tunggu prioritas, loket khusus, toilet khusus, area bermain anak, ruang laktasi, alat bantu untuk penyandang disabilitas.

“Lapas Muara Enim selalu berusaha untuk memberikan sarana dan prasarana terbaik bagi kelompok rentan agar Kelompok rentan dapat merasakan kenyaman dalam menerima layanan di Lapas Muara Enim,” ujar Mukhlisin .

Diharapkan Lapas Muara Enim bisa terus memberikan pelayanan prima terhadap kelompok rentan dan bisa menjadi bahan evaluasi agar lebih baik lagi kedepannya dalam penyediaan sarana prasarana kelompok rentan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.