Hut Bhakti Imigrasi ke 74 Petugas Lapas Muara Enim ikut berpartisipasi kegiatan donor darah

oleh -38 Dilihat

Muara Enim – Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Imigrasi ke-74, Imigrasi menyelenggarakan rangkaian kegiatan diantaranya Donor Darah, petugas Lapas Muara Enim turut berpartisipasi dalam kegiatan donor darah yang diselenggarakan di Aula Kantor Imigrasi kelas II Non TPI Muara Enim pada .Selasa, 23 Januari 2024.

Kepala Kantor Imigrasi Muara Enim, Misnan menyatakan bahwa kegiatan donor darah tersebut tidak hanya sebagai bentuk peringatan Hari Bhakti Imigrasi, tetapi juga sebagai wujud nyata kepedulian terhadap masyarakat. “Donor darah merupakan salah satu bentuk kepedulian sosial yang dapat dilakukan setiap orang. Kami ingin memberikan kontribusi positif kepada masyarakat melalui kegiatan ini,” ujarnya.

Dalam kegiatan tersebut, petugas Lapas Muara Enim aktif berpartisipasi dengan antusias, menunjukkan semangat kemanusiaan mereka. Selain menjadi momen peringatan Hari Bhakti Imigrasi, kegiatan donor darah ini diharapkan dapat memberikan manfaat nyata dan membantu pihak-pihak yang membutuhkan transfusi darah.

Kalapas Muara Enim, Mukhlisin Fardi, menegaskan pentingnya kegiatan donor darah dalam menyelamatkan nyawa. “Setetes darah yang didonorkan dapat menjadi penyelamat bagi orang lain. Kami berharap kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat medis, tetapi juga menjadi ladang amal bagi para petugas yang berpartisipasi,” katanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.