Lapas Bukittinggi Pamerkan Hasil Karya Warga Binaan, dalam rangka memperingati Hari Pengayoman ke-79

oleh -157 Dilihat

Bukittinggi, Info Pas – Dalam rangka optimalisasi penggunaan produk yang di hasilkan UPT Pemasyarakatan, untuk peningkatan PNBP dan percepatan implementasi Renacana Aksi Pemasyarakatan Tahun 2024, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bukittinggi Kanwil Kemenkumham Sumatera Barat, Khususnya Jajaran Seksi Kegiatan Kerja melaksanakan Kegiatan bertajuk “Bangga Menggunakan Produk Warga Binaan Lapas” untuk memperingati Hari Pengayoman yang ke-79, Kamis (01/8/2024).

Dalam pameran produk yang di hasilkan Lapas Bukittinggi sebelumnya telah dikenal sebagai Lapas Industri dengan berbagai macam produk Sendal hotel, jas hujan, sabun cuci, sabun mandi, sabun cair deterjen, dan kerajinan lainnya. Lapas Bukittinggi sendiri telah lama dan bangga menggunakan produk hasil karya Warga binaan.

Dalam acara yang bertajuk “Bangga Mencintai produk Narapidana” merupakan perwujudan dan bukti bahwa produk wbp tak kalah menarik dan berkualitas. Bertempat di depan Pelayanan Terpadu Lapas Kelas IIA Bukittinggi, Seksi Giatja Lapas Bukittinggi menggelar pameran produk Hasil Karya WBP. Produk yang dipamerkan dalam kegiatan ini meliputi Sendal hotel, jas hujan, sabun cuci, sabun mandi, sabun cair deterjen, dan kerajinan lainnya. Tidak ketinggalan juga seksi giatja lapas kediri juga memamerkan produk unggulan SAE, seperti sayuran, buah, dll. Kegiatan ini dilaksanakan bersamaan dengan Kegiatan Layanan kunjungan bagi WBP. Sehingga cukup menarik animo bagi pengunjung untuk melihat, sehingga membeli produk hasil karya WBP.

Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bukittinggi Herdianto menyampaikan, “kegiatan Bangga menggunakan produk dalam lapas ini diharapkan bisa memperkenalkan, dan menularkan untuk mencintai produk hasil karya WBP kepada masyarakat secara luas, serta kedepannya nanti tidak hanya mengadakan pameran produk seperti ini namun juga bisa kita promosikan melaui media sosial atau e-commerce”, tuturnya.

Hal ini sesuai dengan arahan KaKanwil Kemenkumham Sumatera Barat Amrizal, bahwa dengan di adakan kegiatan ini diharapkan tujuan Lembaga Pemasyarakatan tercapai, yaitu membentuk Warga Binaan Pemasyarakatan agar menjadi manusia seutuhnya, mandiri, memperbaiki diri, tidak mengulangi tindak pidana, sehingga dapat diterima oleh lingkungan masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.